Masih Pandemi, Hesti Ajak Kader PKK Tebar Manfaat di Tengah Masyarakat

JEPARA – Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Jepara Hesti Nugroho meminta kader PKK terus menebar manfaat di tengah masa pandemi ini. Justru, di tengah situasi seperti ini, peran PKK dapat dirasakan oleh semua warga masyarakat. Hal ini disampaikan oleh Hesti saat melakukan penyuluhan kepada kader PKK se-Kecamatan Karimunjawa, Sabtu (23/10/2021).

“Meskipun masih dalam situasi pandemi Covid-19, tidak menghalangi peran PKK untuk melakukan kegiatan yang bermanfaat untuk sesama,” kata Hesti.

Dirinya menambahkan, di tengah pandemi ini, tidak boleh abai, tetap terapkan protokol kesehatan (prokes). Prokes, pintanya, harus dijalankan dengan benar di keseharian dan kegiatan lainnya.

Lebih lanjut Hesti yang juga anggota DPRD Jepara ini mengajak semua masyarakat menyukseskan vaksinasi sesuai usia. Hal itu, sekaligus sebagai bentuk partisipasi setiap warga masyarakat dalam mensukseskan vaksinasi di Kabupten Jepara.

 

“Seperti kita ketahui, capaian vaksinasi ini menjadi indikator naik turunya PPKM. Jadi, mari kita ikut serta menyukseskan vaksinasi di Jepara ini,” ungkap Hesti.

Sementara itu, dalam penyuluhan yang mengambil tema “Peran Dassawisma di Masa Pandemi di Kecamatan Karimunjawa” ini juga diberikan sosialisasi tentang Pola Asuh Anak dan Remaja di Era Digital (PAAREDI). Diharapkan dapat dipergunakan untuk menambah pengetahuan dan keterampilan bagi kader PKK.

“Selain itu, kami juga mengadakan sosialisasi dan pembinaan akreditasi POS PAUD, sosialisasi berbusana, dan lomba penyeluhan stunting bagi kader Pokja IV,” tutup Hesti Nugroho.

Recommended Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *